Kadang-kadang anda memasukkan data ke sebuah tabel dimana data pada tabel itu berada pada tabel lain dan saling berhubungan. Misalnya anda membuat database yang terdiri dari tabel vendor dan tabel hp dimana keduanya dihubungkan dengan kode vendor. Jika kita ingin memasukkan data kode vendor ke tabel hp, maka kode itu harus sesuai dengan kode vendor pada tabel vendor. Bagaimana caranya anda memasukkan kode vendor tanpa harus mengira-ngira atau bolak balik ke table hp atau tabel vendor.
Untuk mengatasi hal tersebut, kita tambahkan lookup column pada field kode vendor pada table hp. Dengan menambahkan lookup column, pengisian data akan lebih mudah karana ketika kita mengisi data akan disediakan listbox yang berupa field-field yang kita tambahkan melalui lookup column. Contoh field yang telah ditambahkan lookup column.
Lookup Column dengan mengetik sendiri valuenya
Untuk mengatasi hal tersebut, kita tambahkan lookup column pada field kode vendor pada table hp. Dengan menambahkan lookup column, pengisian data akan lebih mudah karana ketika kita mengisi data akan disediakan listbox yang berupa field-field yang kita tambahkan melalui lookup column. Contoh field yang telah ditambahkan lookup column.
Lookup Column dengan mengetik sendiri valuenya
- Buka tabel karyawan dalam Design View
- Pada field jk, klik Data Type, kemudian pilih Lookup Wizard.
- Pada kotak dialog Lookup Wizard pilih I will type in the value that I want. Kemudian klik Next.
- Pada Number of columns ketikkan 2. Kemudian isi tabel di bawahnya seperti gambar.
- Klik next, klik Next lagi, kemudian klik Finish. Simpan perubahan kemudian tampilkan tabel karyawan pada Datasheet view. Maka pada pada field jk, akan ditambahkan list box seperti gambar di bawah
- Buka tabel hp dalam Design View
- Pada field vendorhp, klik Data Type, kemudian pilih Lookup Wizard.
- Pada kotak dialog Lookup Wizard pilih I want to lookup column to look up the values in a the table or query. Kemudian klik Next.
- Pada Opsi View, pilih Tables, pilih Table: vendor. Kemudian klik Next.
- Tambahkan field kodeven dan namaven ke Selected Fields dengan cara double klik pada filed atau dengan klik pada panah kanan. Kemudian klik Next.
- Pada tahap ini anda diberikan pilihan untuk mengurutkan data vendor. Jika anda ingin mengurutkannya, pilih field yang mau diurutkan, pilih pengurutannya secara ascending atau descending. Kemudian klik Next.
- Hilangkan centang pada Hide key Column (recomended) untuk menampilkan field kunci. Kemudian klik Next.
- Klik Next lagi. Kemudian klik Finish. Maka pada ketika anda menginputkan data pada tabel hp akan muncul list box seperti gambar di bawah