Jadwal Wakil Indonesia di Hari Kedua Swiss Open 2021
WORDBND.COM - WordSports. Para pebulu tangkis Indonesia kini tengah berlaga di ajang Swiss Open 2021 Super 300. Memasuki hari kedua, sejumlah pemain top Tanah Air pun siap berlaga pada hari ini, Rabu (3/3/2021).

Total, ada lima pemain yang akan berlaga pada hari ini di babak 32 besar Swiss Open 2021. Salah satunya ialah ganda putra muda yang namanya terus mendapat sorotan besar, yakni Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Ya, nama Leo/Daniel memang terus melejit seiring kariernya yang berhasil terukir manis di sejumlah ajang. Terlebih, juara dunia junior 2019 ini diketahui berhasil tampil gemilang dalam debutnya di turnamen Super 1000 yang berlangsung di Thailand pada Januari 2021.

Dalam turnamen itu, Leo/Daniel berhasil menumbangkan lawan-lawannya yang berat dan tak jarang merupakan unggulan. Mereka bahkan berhasil mencapai babak semifinal pada turnamen Yonex Thailand Open 2021.


Baca Juga: Musisi Asal Prancis Daft Punk Bubar! Ditaksir Punya Harta Rp 1,98 Triliun


Kini, Leo/Daniel pun siap kembali beraksi di ajang Swiss Open 2021. Mereka akan memulai perjalanannya di turnamen yang masuk perhitungan kualifikasi Olimpiade Tokyo 2021 itu dengan menghadapi Eloi Adam/Julien Maio (Prancis).

Selain Leo/Daniel, ada empat wakil Indonesia lainnya yang juga akan tampil hari ini. Mereka ialah Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Shesar Hiren Rhustavito, dan juga Ruselli Hartawan.

Shesar Hiren Rhustavito dan Ruselli Hartawan sendiri diketahui menjadi wakil tunggal Indonesia di nomor tunggal putra dan tunggal putri. Shesar akan berhadapan dengan Soong Joo Ven (Malaysia) di babak pertama Swiss Open 2021 ini.

Sementara Ruselli yang menjadi tulang punggung Indonesia di nomor tunggal putri, dia akan menghadapi wakil Amerika Serikat, Iris Wang. Pertandingan hari kedua Swiss Open 2021 sendiri akan mulai berlangsung pada pukul 16.15 WIB di St Jakobshalle, Basel.

Berikut jadwal wakil Indonesia di hari kedua Swiss Open 2021:

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Jason Anthony Ho-Shue/Nyl Yakura (Kanada) diperkirakan bermain pukul 16.20 WIB

Ruselli Hartawan vs Iris Wang (Amerika Serikat) diperkirakan bermain pukul 20.30 WIB

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Eloi Adam/Julien Maio (Prancis) diperkirakan bermain pukul 21.10 WIB

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Jeppe Bay/Lasse Molhede (Denmark) diperkirakan bermain pukul 22.15 WIB

Shesar Hiren Rhustavito vs Soong Joo Ven (Malaysia) diperkirakan bermain pukul 23.10 WIB

Previous Post Next Post